Kamis, 02 Februari 2017

Liburan Yang Menyanangkan, Dengan Memilih Travel Agent Yang Benar


Menjelang Long weekend nih, Sudahkah kamu memiliki agenda? Kalau masih belum memilikinya persiapkanlah dengan baik, karena jangan sampai menyesal waktu yang berharga ini kamu sia sia kan apalagi buat kamu yang notabene sebagai karyawan perusahaan yang kebanyakan kurang piknik dan hanya berkutat dengan dateline kerjaan.
Agendakan jauh hari dimana destinasimu, perlukah menggunakan jasa travel atau tidak dan pastikan kalau kamu menggunakan jasa travel, pilih jasa travel yang sudah terpercaya kredibilitasnya dan bisa juga rekomanded dari saudara atau rekan kerjamu yang sudah pernah menggunakanya.
Sebagai antisipasi kejadian yang tidak diinginkan yang menyebabkan ketika liburan yang seharusnya menyenangkan akhirnya menjadi pengalaman yang tidak menyenangkan. Jangan terperdaya dengan harga yang murah tapi ujung ujungnya ketipu. 
Berikut beberapa hal yang patut dipertimbangkan saat memilih jasa travel untuk liburan.

1. Aman

Pastikan jasa travel yang dipilih bukan penipu. Jangan sampai setelah bayar, tidak ada kejelasan dan yang ada oranynya juga ikutan hilang. Lebih baik gunakan jasa yang rokomended dari saudara atau rekan kamu yang memang udah pernah menggunakanya.

2. Pahami rute perjalanan wisata

Apabila kamu memilih paket wisata biasanya disuatu kota terdapat beberapa objek wisata, usahakan kamu menanyakan sebelumnya tentang jarak antara satu objek wisata ke objek wisata lainnya dengan begitu maka kamu tidak pasrah dan hanya mengikuti program yang ditawarkan.
Selain lebih efisien, hal itu aka menjauhkan dari hal yang tidak diinginkan seperti terbuangnya banyak waktu hanya dijalan, sedangkan objek wisata banyak yang tidak dikunjungi karena keterbatasan waktu.

3. Teliti sebagai konsumen

Bisa jadi kesalahan bukan pada jasa travel melainkan pada konsumen yang tidak teliti. Telitilah dengan baik setiap jasa dan barang yang dibeli melalui jasa travel, terutama pelayanan apa saja yang didapat dan tidak didapat.
Misalnya saat membeli tiket pesawat pastikan kalau ingin ada perubahan atau membatalkan bagaimana penggantiannya.
Jika membeli paket tour, jangan lupa minta perincian jadwal dan pengeluaran apa saja yang tidak didapat. Jangan malas mengkonfirmasi hotel yang sudah dipesan. Jangan sampai hotel ternyata belum menerima pesanan saat kita datang.

4. Perhatikan fasilitas yang ditawarkan

Banyak agen/jasa menawarkan berbagai fasilitas, pehami fasilitas tersebut sehingga kamu sudah siap apabila memang memerlukan dana cash untuk satu fasilitas yang belum termasuk dalam paket yang ditawarkan.
Jika agen profesional maka fasilitas tersebut akan dijelaskan satu persatu dan mereka juga akan menjelaskan komponen yang memang perlu bayar sendiri dan juga memberikan alasan kenapa komponen tersebut tidak dimasukan kedalam fasilitas.

5. Jangan Tertarik karena Harga Murah

Cek selalu harga dari paket paket tour jangan sampai harga yang sudah kita pilih tidak sesuai dengan kantong. Kamu dapat melihat dan mengunjugi website dari tour and travel yang ada di internet sehingga liburan kamu dapat berjalan dengan mulus dan lancar.
Agen Wisata yang semakin banyak membuat mereka berlomba-lomba mengadakan promo dengan harga murah. Ingat…! Jangan mudah tergiur dengan tawaran paket murah dari Agen travel.
Perhatikanlah rincian paket wisata yang ditawarkan, mulai dari transportasiakomodasilogistiklama perjalanan, hingga tour keliling.
Pastikan fasilitas yang diberikan memadai dan tidak merepotkan kamu. Karena memang tujuan tour atau berwisata adalah ingin bersantai, bersenang-senang, bersuka ria dan rileks (lepas dari rutinitas sehari-hari).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar